Text
Manajemen BISNIS Dengan Pendekatan Islam
Buku ini memberikan gambaran secara menyeluruh tentang bagaimana mengelola suatu perusahaan. Uraian tentang manajemen lebih ditekankan pada pengelolaan sumber daya manusia, yang memiliki perilaku sangat beragam. Penjelasan tentang manajemen lainnya disinggung dengan porsi yang lebih sedikit yaitu manajemen keuangan, produksi maupun pemasaran. Buku ini juga menyinggung beberapa kegiatan manajemen dengan dasar Islam, yang tersurat dalam Al-Qur'an dan Hadis. Seperti dalam sejarah, profesi bisnis telah berhasil membentuk etos bisnis dan kemampuan manajemen yang tinggi dikalangan umat Islam sehingga banyak yang berprofesi sebagai pebisnis dan menjadi pedagang besar atau konglomerat. Secara rinci, topik yang disampaikan dalam buku ini meliputi : Pendahuluan; Manajemen; Tingkat dan Fungsi Manajemen; Perencanaan; Organisasi; Staffing (Sumber Daya Manusia); Pengawasan (pengendalian); Kepemimpinan; Wewenang; Pengambilan Keputusan; Motivasi; Komunikasi dalam Organisasi; Manajemebn Konflik; Manajemen Keuangan; Manajemen Produksi; Manajemen Pemasaran.
Tidak tersedia versi lain