Text
Merawat & Memperbaiki NOTEBOOK
Pada umumnya notebook tidak memiliki jenis-jenis khusus, desain dan teknologi hampir sama dengan PC. Spesifikasinya mengikuti perkembangan PC. Namun prosesor atau komponen lain yang digunakan sangat berbeda dengan yang digunakan PC. Perkembangan notebook mulai Pentium 1 sampai Core2Duo menampilkan prosesor yang berbeda-beda termasuk bentuk dan teknologi yang dipakai.� Anda sebagai pengguna notebook mungkin pernah mengalami gangguan yang membuat kepala pusing tujuh keliling. Jika sering terjadi, berapa banyak biaya yang harus keluar, apalagi jika mendapatkan tukang servis yang mematok harga tinggi. Untuk membantu pembaca keluar dari masalah tersebut, Buku ini membahas pengenalan notebook, komponen notebook, prinsip kerja, teknik instalasi, koneksi internet (instalasi LAN, wireless, Bluetooth, telepon seluler), teknik perbaikan berbagai troubleshoot hardware dan software, up-grade komponen notebook, perawatan, dan cara membeli notebook baru maupun bekas, serta tip dan trik seputar notebook (mengoptimalkan system windows, membuat bootable dengan flashdisk, mengatasi kegagalan, pada proses booting, memeriksa keadaan layar lcd, mengatasi bad sector hardisk, mengatasi notebook tersambar petir, notebook terkena air.
Tidak tersedia versi lain