No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Rancang Bangun Mesin Penghancur dan Pengayak Gula Semut dengan Kapasitas 30 Kg/Jam Menggunakan Motor Listrik Masing-Masing 0,5 Hp.



Proses produksi gula semut sangat bergantung pada bagaimana cara pengrajin mengolah gula tersebut hingga akhirnya memperoleh bentuk dan rasa gula yang dapat diterima oleh konsumen. Umumnya cara yang dilakukan oleh pengrajin gula semut masih menggunakan cara tradisional. Cara tersebut masih memiliki kelemahan diantaranya prosesnya yang lama, hasil yang kurang efektif dan menguras banyak tenaga dan waktu. Oleh karena itu, dirancang mesin penghancur gula semut dengan tambahan pengayak (mesh). Proses pembuatan mesin ini diawali dengan identifikasi terhadap alternatif desain yang paling efektif kemudian merumuskan bahan dan alat apa saja yang diperlukan, lalu membuat gambar rancangan mesin. Rancangan yang telah dibuat kemudian dianalisis untuk memastikan mesin sudah memenuhi spesifikasi yang ditentukan meliputi pemilihan spesifikasi motor listrik, disk mill, mesh, pulley, dan analisis rangka. Hasil dari langkah analisis dan sintesis dievaluasi terhadap spesifikasi yang telah ditentukan, selanjutnya dilanjutkan dengan tahap proses pembuatan mesin kemudian dilakukan pengujian dari mesin yang telah dibuat. Hasil dari analisis dan sintesis menghasilkan mesin penghancur dan pengayak gula semut dengan kapasitas 30 kg/jam menggunakan penggerak motor listrik dengan daya masing-masing 0,5 HP dan rata-rata efisiensi mesin tersebut 72,2%.

 


Ketersediaan

ME005.2022ME 005 RAN - 2022PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
ME 005 RAN - 2022
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xiv, 85 hlm. : illus. ; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this