No image available for this title

SKRIPSI

Rancang bangun dan analisa alat bantu (special tool) semi otomatis guna mengurangi derajat kemiringan cylinder sleeve dalam proses pemasangan di blok mesin diesel PT. Bumen Redja Abadi Semarang



PT. Bumen Redja Abadi (BRA) adalah perusahaan yang bergerak di bidang
penjualan kendaraan roda 4, jasa perawatan, jasa perbaikan bodi, dan
pengecatan. Salah satu cabang PT. BRA beralamatkan di Jl. Raden Eddy
Martadinata, Puri Anjasmoro – Semarang. Pelayanan perawatan di Departemen
Servis yaitu kendaraan pribadi, mobil bak, truk, serta bus. Masalah – masalah yang
terjadi pada mesin diesel yaitu pipa / selang bahan bakar rusak, filter bahan bakar
mampet, priming pump rusak, supply pump bermasalah, masalah fuel rail, masalah
sensor injektor, sensor fuel rail rusak, masalah ecu, pompa oli rusak, oil strainer
tersumbat, filter oli tersumbat, oil cooler mampet, oil pressure regulator mampet,
oil man gallery rusak, cylinder sleeve aus, pembakaran tidak sempurna.
Permasalahan yang paling utama dan penting yaitu cylinder sleeve aus. Cylinder
sleeve aus karena gesekan ring – ring piston yang berulang ulang dengan waktu
yang sangat lama. Ketika cylinder sleeve aus, maka ada celah / clearance
bertambah besar menyebabkan oli bisa masuk ke ruang bakar, sehingga kerja
piston besar, dan tenaga mesin menjadi berkurang. Pada penggantian cylinder
sleeve, perlu metode dan langkah – langkah yang tepat agar pemasangan cylinder
sleeve tidak miring. Kemiringan cylinder sleeve menjadi parameter yang diukur.
Derajat kemiringan yang terjadi sebesar 1,9o-3,65o. Ketika cylinder sleeve miring,
maka piston tidak bisa dipasang. Pada penelitian ini, perlu metode penelitian yang
mendukung agar terstruktur dan mudah dilakukan. Metode penelitian yang
digunakan yaitu fishbone / cause effect (sebab - akibat). Langkah dari metode
tersebut adalah identifikasi masalah, studi pustaka, dan rancang bangun. Dalam
penelitian ini, memerlukan data - data pembanding agar mengetahui besarnya
efektifitas. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah nilai kemiringan
cylinder sleeve menggunakan ketok palu, dibandingkan dengan kemiringan
cylinder sleeve menggunakan alat semi automatic cylinder sleeve fixing tool. Cara
kerja alat tersebut yaitu cylinder sleeve dimasukkan di lubang body jig & fixture
fixing tool. Kemudian linear actuator bekerja, blank flange mendorong cylinder
sleeve ke bawah secara perlahan ke blok mesin. Blank flange fungsinya sebagai
penampang dorong. Ukuran cylinder sleeve yang dapat dipasang Ø95 mm, Ø104
mm, dan Ø108 mm. Komponen – komponen pada semi automatic cylinder sleeve
fixing tool perlu pengujian kekuatan material agar diketahui faktor keamanannya.
Pengujian material menggunakan Solidworks Simulation 2016. Faktor keamanan
body jig & fixture fixing tool bahan iron base superalloy sebesar 18535. Nilai
faktor keamanan blank flange bahan iron base superalloy ukuran 95 mm sebesar
6875, ukuran 104 mm sebesar 8660, dan ukuran 108 mm sebesar 10000. Faktor
keamanan linear actuator rod sebesar 2,6837. Waktu pemasangan cylinder sleeve
menggunakan semi automatic cylinde sleeve fixing tool kurang lebih 2 menit. Alat
Bantu (special tool) semi otomatic cylinder sleeve fixing tool mampu
mendorong beban 70 kg. Dengan penggunaan alat semi automatic cylinder sleeve
fixing tool, maka dapat mengurangi kemiringan yang terjadi hingga 96,05% atau
0,14o


Ketersediaan

MS028.2021MS 028 MUH r 2021PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
MS 028 MUH r 2021
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xvii, 66 hlm. : illus. ; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
Ada CD
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this