No image available for this title

SKRIPSI

Rancang bangun sistem pemotongan plasma cutter untuk mempercepat proses pemotongan plat bentuk lingkaran di PT. Todda Perkasa Semarang



Plasma cutter merupakan salah satu mesin yang membantu proses pemotongan plat. Mesin tersebut mengalami permasalahan pada proses pemotongan plat stainless steel 304 dengan bentuk lingkaran yang memerlukan waktu cukup lama. Hal ini dikarenakan pemotongan plat yang digunakan cukup lebar dan panjang, serta plasma cutter masih dilakukan secara manual, maka membuat operator masih kesulitan dalam melakukan gerakan secara berputar. Dampak dari permasalahan di atas adalah terjadi penumpukan pekerjaan pada proses selanjutnya. Melalui penelitian ini dibuatlah sebuah solusi berupa rancang bangun plasma cutter dengan lengan putar. Tujuan penelitian ini diharapkan dapat mempercepat waktu pemotongan plat bentuk lingkaran dan menurunkan lebar kerf dari hasil pemotongan plat. Metode penelitian meliputi identifikasi masalah, studi pustaka, perancangan, pembuatan, dan pengujian. Pengujian yang dilakukan adalah pengujian lebar kerf dan pengujian waktu pemotongan. Parameter penelitian meliputi kecepatan putar, tekanan gas, dan kuat arus dengan 9 kali pengambilan data. Hasil yang diperoleh melalui penelitian ini, yaitu penurunan lebar kerf dari hasil pemotongan 1,66 mm, menjadi 1,08 mm dengan presentase penurunan lebar kerf sebesar 34,93%. Selain itu, terjadi penurunan cycle time proses pemotongan plat sesudah dilakukan improvement sebanyak 25,55%, yang semula 716 detik per potongan menjadi 533 detik per potongan. Dari sisi ekonomis alat ini sedikit ada keunggulan dimana dross yang dihasilkan lebih sedikit dibandingkan sebelum improvement sehingga tidak perlu dilakukan proses penggerindaan.


Ketersediaan

MS003.2021MS 003 ACH r 2021PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
MS 003 ACH r 2021
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xiv, 94 hlm. : iilus. ; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
Ada CD
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this