No image available for this title

SKRIPSI

Media pembelajaran perbaikan lantai keramik guna penyusunan basisdata BIM



Kemajuan teknologi saat ini sangat berkembang pesat. Salah satu teknologi yang tengah berkembang di dunia pada saat ini adalah BIM (Building Information Modelling). BIM belum banyak diterapkan pada perencanaan pelaksanaan proyek, termasuk dalam pemeliharaan dan perawatan gedung. Adanya kesulitan dalam memberikan penjelasan ke teknisi/ pelaksana dan mereka sulit memahami arahan manajemen. Untuk itu diperlukan model pembelajaran untuk memberikan training/ penjelasan tentang pemeliharaan dan perawatan bangunan gedung yang bersifat digital, mudah diakses, terintegrasi, dan konsisten dalam suatu basisdata pemeliharaan dan perawatan gedung. Tujuan penelitian ini adalah merancang basisdata yang terintegrasi dan sesuai petunjuk teknis yang berupa video animasi dengan media pembelajaran/ training yang informatif bagi pengguna maupun pihak manajemen. Penelitian ini menggunakan metode penilaian skala likert skor 1 sampai 5. Pengujian media pembelajaran untuk pengguna (user) dilakukan dengan cara pretest dan posttest yang dianalisis menggunakan uji paired samples t-test. Penilaian basisdata oleh pengguna (user), serta ahli media dan ahli materi media pembelajaran menggunakan uji kelayakan. Hasil analisis pengujian diperoleh α hitung = 0.001 ˂ α = 0.05, maka ada pengaruh setelah penggunaan media pembelajaran berbasis animasi. Hasil penilaian model basisdata memperoleh skor 85% dan termasuk dalam kategori “sangat layak”. Hasil pengujian ke pakar mengenai materi diperoleh persentase 89% dan dikategorikan “sangat layak”. Selanjutnya pengujian ke pakar berdasarkan media diperoleh persentase 82% dan dikategorikan “sangat layak”.


Ketersediaan

PG014.2020PG 014 DES m 2020PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PG 014 DES m 2020
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xvii, 127 hlm. : illus. ; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
Ada CD
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this