No image available for this title

SKRIPSI

Modifikasi checker unit mesin m3 screw tightening, soldering, transfer dengan penambahan holder guna meningkatkan keakuratan hasil pembacaan mesin terhadap ketinggian srew pada produk led winker lamp di pt. Mitsuba Indonesia



PT Mitsuba Indonesia, Tangerang merupakan perusahan manufaktur yang bergerak di bidang Spare Parts kendaraan (Automotive Electrical System). Salah satu mesin yang terdapat di PT Mitsuba Indonesia adalah Mesin M3 Screw Tightening, Soldering, Transfer yang terletak di Departemen LED Winker Assy Factory C. Mesin M3 Screw Tightening, Soldering, Transfer merupakan gabungan dari beberapa mesin generasi sebelumnya yaitu Screw Tightening, Screw High Check, Soldering, dan Air Blow yang digunakan untuk menunjang proses produksi LED Winker. Kendala yang dihadapi adalah pada unit Screw High Check dimana mesin mendeteksi OK pada beberapa produk NG ketinggian screw yang tidak sesuai standart yaitu 0,035 ± 0.01 mm, dan berlanjut pada proses berikutnya yang mengakibatkan kualitas produk menurun. Solusi untuk mengatasi masalah tersebut yaitu dengan melakukan modifikasi pada screw check unit dengan menambahkan holder dial indicator sebagai stopper pada acuan ukur yang dapat meningkatkan hasil pengecekan yang lebih akurat sehingga mesin akan membaca hasil produk sesuai ketinggian actual screw dan mendukung terciptanya zero claim. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode RCA (Root Cause Analysis) yang meliputi identifikasi masalah, penentuan masalah, pemahaman masalah, identifikasi faktor penyebab, tindakan korektif, dan pemantauan sistem. Analisis dasar penelitian berisi analisis pemilihan desain, perhitungan jangka waktu penggunaan. Pengujian yang dilakukan adalah membandingkan akurasi pembacaan screw checker sebelum dan sesudah dilakukan modifikasi pada Mesin M3 Screw Tightening, Soldering, Transfer. Parameter yang digunakan dalam pengujian ini berupa hasil pengecekan ketinggian screw dan torsi pengencangan screw. Hasil dari penelitian ini adalah range pengukuran ketinggian screw M3 yang sebelumnya minimal 0,041 [mm] menjadi maksimal 0,013 [mm] sehingga ketelitian hasil pengecekan ketinggian screw M3 meningkat dan tidak ada lagi produk NG yang lolos 100% sehingga kesalahan dapat segera di perbaki. Modifikasi mesin telah berhasil dilaksanakan dan diimplementasikan secara nyata di Departement LED factory C PT. Mitsuba Indonesia.


Ketersediaan

MS039.2020MS 039 ABD m 2020PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
MS 025 ABD m 2020
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xvi, 95 hlm.: ill., 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this