No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Simulasi sistem operasi manuver jaringan distribusi tegangan menengah 20 kV penyulang KLN-2 di PT. PLN (Persero) UP3 Klaten berbasis PLC dan SCADA



PT PLN (Persero) sebagai perusahaan milik negara mendapat kepercayaan menjadi pelaksana utama usaha penyediaan tenaga listrik, mendapatkan prioritas pertama (first right of refusal) dalam penyediaan tenaga listrik untuk umum. Dalam memberikan pelayanan terbaik diperlukan cara agar wilayah padam ketika terjadi gangguan atau pemadaman terencana tidak meluas dan mengganggu daerah lainnya. Sehingga dilakukan manuver jaringan distribusi. Manuver jaringan berupa pelimpahan beban yang dilakukan dengan membuka atau menutup peralatan hubung (switching) pada titik perbatasan antar penyulang dan koordinasi dengan penyulang lain. Pengoperasian setiap peralatan ini dapat dioperasikan menggunakan Supervisory Control And Data Acquisition (SCADA) maupun lokal. Pengoperasian beberapa peralatan switching berupa relay pada jaringan, dapat menggunakan SCADA atau secara jarak jauh seperti LBS, Recloser dan CB dan dapat secara lokal. Pengoperasian menggunakan SCADA ini dilakukan melalui Vijeo Citect Explorer yang terdapat single line diagram Penyulang KLN-2. Simulasi ini dikontrol menggunakan Program Logic Control (PLC) Schneider Modicon TM221CE40R dan output yang disesuaikan dengan keadaan lapangan seperti yang akan disimulasikan. Manuver jaringan distribusi dengan kontrol menggunakan SCADA maupun secara lokal ini dapat mempermudah dan mempercepat dalam pengamanan jaringan sebelum dilakukannya pekerjaan. Dalam melakukan manuver direkomendasikan untuk memilih penyulang dengan rugi-rugi tegangan paling kecil sehingga daerah padam dapat diminimalisir namun kualitas listrik tetap dapat dipertahankan.


Ketersediaan

LT047.2020LT 047 MAU s 2020PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
LT 047 MAU s 2020
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xxi, 170 hlm. : illus; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
Ada CD
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this