No image available for this title

SKRIPSI

Analisis Pengaruh Biaya Produksi, Biaya Promosi dan Volume Penjualan terhadap Laba Bersih (Studi Kasus pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indoensia Periode 2013-2017)



Laba suatu perusahaan merupakan gambaran perusahaan mengenai kinerja yang dicapai dari proses transaksi umum yang dilakukan perusahaan selama periode tertentu. Salah satu tujuan perusahaan adalah untuk mendapatkan laba yang tinggi dengan meminimalkan biaya-biaya yang terjadi. Besarnya biaya produksi dan biaya promosi yang dikeluarkan perusahaan serta besarnya tingkat penjualan yang diterima perusahaan merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi laba bersih perusahaan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhilaba bersih pada perusahaan manufaktur sub sektor Farmasi terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2017. Pengambilan sampel dilakukan melalui purposive sampling. Dalam penelitian ini, digunakan model analisis regresi linear berganda serta teknik analisis menggunakan Uji F dan Uji t. Disamping itu, juga dilakukan pengujian asumsi klasik terhadap data yang akan diolah. Hasil pengujian asumsi klasik menunjukkan bahwa tidak ada penyimpangan dari uji asumsi klasik. Setelah dilakukan pengujian hipotesis dan pembahasan, ditunjukkan hasil sebagai berikut: biaya produksi berpengaruh secara negatif terhadap laba bersih, biaya promosi secara berpengaruh secara negatif terhadap laba bersih; volume penjualan berpengaruh secara positif terhadap laba bersih, biaya produksi, biaya promosi, dan volume penjualan secara bersama-samaberpengaruh signifikan terhadap laba bersih.


Ketersediaan

AM031.2019AM 031 OKA a 2019 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
AM 031
Penerbit Polines : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xv, 72 hal.; 29,5 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this