No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Pengaruh Faktor Budaya Faktor Sosial Dan Faktor Pribadi Terhadap Perilaku Nasabah Dalam Mengambil Kredit pada PT Pegadaian (Persero) UPC Gayamsari



Di tahun 2019 tepatnya akhir bulan April, PT Pegadaian UPC Gayamsari mengalami penurunan jumlah kredit yang beredar di masyarakat. Hal ini yang kemudian menjadi masalah bagi PT Pegadaian UPC Gayamsari bagaimana untuk menaikkan kembali jumlah kredit tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh faktor budaya, faktor sosial dan faktor pribadi terhadap perilaku nasabah dalam mengambil kredit pada PT Pegadaian UPC Gayamsari. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah accidental sampling dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah kuesioner, wawancara dan studi pustaka. Metode analisis data yang digunakan adalah uji T, uji F, analisis regresi linier berganda dan koefisien determinasi. Hasil dari persamaan regresi linier berganda dihasilkan rumus regresi: Y= - 17,319 + 0,084X1 + 0,525X2 + 0,807X3 + e, dari rumus tersebut dapat diketahui bahwa faktor pribadi memiliki pengaruh paling tinggi terhadap perilaku nasabah dalam mengambil kredit yaitu dengan nilai sebesar 0,807. Dari pengujian koefisien determinasi sebesar 0,598 yang artinya bahwa 59,8% dari perilaku nasabah dalam mengambil kredit dapat dijelaskan oleh variabel faktor budaya, faktor sosial dan faktor pribadi sedangkan sisanya sebesar 40,2% perilaku nasabah dalam mengambil kredit dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.


Ketersediaan

AB045.2019AB 045 RIZ p 2019 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
AB 045 RIZ p 2019 C.1
Penerbit Perpus Polines : Semarang.,
Deskripsi Fisik
viii, 82 hal; illus; 29 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
AB 045
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this