No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Rancang Bangun Simulasi Operasi Manuver Jaringan 20 KV pada Penyulang PML 07 di Wilayah Kerja PT PLN (Persero) Unit Pelaksanaan Pelanggan (UP3) Tegal



Kualitas pelayanan listrik yang baik ditandai dengan pasokan daya listrik yang terus-menerus kepada pelanggan. Dalam menyalurkan listrik ke pelanggan sering terjadi gangguan yang menyebabkan pemadaman sehingga menimbulkan kerugian. Peran PT.PLN untuk menjaga kontinuitas listrik tetap berjalan adalah dengan melakukan manuver jaringan. PML-07 merupakan penyulang yang memiliki panjang total 49,8 kms dan beban nominal yang besar, sehingga nilai tegangan ujung sebesar 17,374 kV. Nilai jatuh tegangan diperoleh berdasarkan software ETAP 12.6.0, tidak jauh berbeda dengan perhitungan rumus memiliki selisih rata-rata 5%. Pada penyulang PML-07 terdapat alternatif manuver yang dilimpah dari penyulang PML- 03, PML-08, PML-09, dan PKL-05. Namun, karena besarnya beban pada penyulang PML-07 manuver tidak dapat dilimpah dari satu penyulang saja, pelimpahan beban harus mempertimbangkan kemampuan penyulang yang melimpah. Manuver pada setiap gangguan memiliki waktu pemulihan yang berbeda-beda pada saat gangguan dan penormalan. Pada gangguan zone 1 dan zone 2 memiliki waktu pemulihan gangguan selama 23 menit dan memiliki waktu pemulihan penormalan selama 25 menit. Pada gangguan zone 3 memiliki waktu pemulihan gangguan selama 16 menit dan memiliki waktu pemulihan penormalan selama 18 menit. Pada gangguan zone 4 memiliki waktu pemulihan gangguan selama 19 menit dan memiliki waktu pemulihan penormalan selama 21 menit.


Ketersediaan

LT003.2019LT 003 RAN 2019 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
LT 003
Penerbit Polines : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xviii, 128 hal.; 29,5 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this