No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Klinometer Nirkabel untuk Erection PCI Grider Jembatan Tol dengan Metode Crawler Crane



Proses erection PCI girder untuk jembatan tol sering ditemui kegagalan dalam proses pelaksanaannya. Kejadian ini menghasilkan kerugian rusaknya girder, korban luka hingga meninggal dunia. Faktor yang menyebabkan kegagalan dalam proses erection adalah sudut kemiringan girder tidak diketahui oleh pengawas dan operator crane. Selama ini pembacaan kemiringan girder dilakukan dengan mata telanjang oleh pengawas dan dalam jarak yang jauh. Belum ada alat yang dapat mengamati sudut kemiringan girder secara akurat dan menjangkau jarak yang jauh. Untuk bisa mengetahui kemiringan PCI girder dibuutuhkan alat ukur kemiringan sudut girder. Pada tugas akhir ini telah berhasil dibuat klinometer Nirkabel Untuk Erection PCI Girder Pada Jembatan Tol Dengan Metode Crawler Crane dengan sensor Gyro MPU5060 untuk mengukur kemiringan sudut girder pada sumbu x dan y. Klinometer nirkabel terdiri dari perangkat transmitter dan receiver. Untuk menghubungkan kedua perangkat ini digunakan modul wireless nRF24L01. Apabila transmitter dan receiver tidak terhubung LED Merah akan hidup dan buzzer berbunyi, sebaliknya apabila transmitter dan receiver terhubung LED hijau akan hidup. Pada transmitter data yang diperoleh dari sensor gyro akan di proses oleh arduino nano untuk ditampilkan pada LCD 16x2 dan LED bar graph serta dikirimkan pada receiver. Pada receiver data dari transmitter di proses oleh arduino nano untuk ditampilkan pada LCD 20x4 dan LED bar graph.


Ketersediaan

EK004.2019EK 004 AMA k 2019 C.1PERPUS POLINESTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
EK 004
Penerbit Polines : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xvii, 54 hal.; 29,5 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this