No image available for this title

SKRIPSI

Analisis Propagasi Outdoor Jaringan Sensor Nirkabel (JSN) Pada System Health Monitoring Jembatan



Yosandra Aldo Trio Rosano, “Analisis Propagasi Outdoor Jaringan Sensor Nirkabel (JSN) Pada System Health Monitoring Jembatan”, Tugas Akhir D-IV Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Semarang, di bawah bimbingan Eko Supriyanto, S.T., M.T. dan Drs. Arif Nursyahid, M.T. Agustus 2018, System Health Monitoring (SHM) jembatan digunakan untuk mengetahui kondisi kesehatan suatu jembatan. Jaringan Sensor Nirkabel (JSN) difungsikan sebagai sistem komunikasi antar node yang terdiri dari NodeMCU ESP8266 dan sensor accelerometer ADXL 345. Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk mengetahui pengaruh jarak terhadap Received Signal Strength Indicator (RSSI) NodeMCU ESP8266 dan mengetahui nilai exponent pathloss sesuai tabel Rappaport pada kondisi LOS dan NLOS. Pemodelan propagasi outdoor yang digunakan adalah menurut J.S.C Turner yaitu RSSI Log-Model dan Log-Distance Path Loss. Berdasarkan data hasil pengukuran RSSI pada kondisi LOS didapat nilai n sebesar 2,0389. Data pengukuran RSSI pada kondisi NLOS kondisi traffic light merah dan traffic light hijau didapat nilai n sebesar 3,1194 dan nilai n sebesar 3,5458. Dari data pengukuran RSSI mesh menggunakan spectrum analyzer di lingkungan Politeknik Negeri Semarang yaitu Lab Listrik, Gedung MST, Bengkel Mesin, dan Gedung SA didapat nilai n sebesar 2,8656, 2,0356, 2,2581, dan nilai n sebesar 2,0606. Kondisi pada jembatan yang terdapat banyak kendaraan akan mempengaruhi komunikasi dari NodeMCU ESP8266.


Ketersediaan

TE030.2018TE 030 YOS a 2018 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
TE 030 YOS a 2018 C.1
Penerbit Perpus Polines : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xv, 54 hal; illus; 29 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this