No image available for this title

SKRIPSI

Analisis Pengaruh Hutang Jangka Panjang Hutang Jangka Pendek dan Modal Kerja Terhadap Profitabilitas Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Logam di BEI Tahun 2012-2016



Profitabilitas merupakan kemampuan perusahaan untuk menghasilkan laba selama periode tertentu. Setiap perusahaan selalu berusaha untuk meningkatkan profitabilitasnya. Jika perusahaan berhasil meningkatkan profitabilitasnya, dapat dikatakan bahwa perusahaan tersebut mampu mengelola sumber daya yang dimilikinya secara efektif dan efisien sehingga mampu menghasilkan laba yang tinggi. Dalam penelitian ini megambil fokus pada profitabilitas dengan proksi Return on Equity (ROE). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat memengaruhi profitabilitas pada perusahaan manufaktur sub sektor logam di BEI tahun 2012-2016. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 13 perusahaan dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukkan nilai Adjusted R2 sebesar 0,069 , artinya bahwa perubahan variabel independen yaitu hutang jangka panjang, hutang jangka pendek dan modal kerja mampu memberikan kontribusi sebesar 6,9% terhadap perubahan variabel dependen yaitu profitabilitas (ROE) sedangkan sisanya dijelaskan oleh variabel lain. Hasil Uji t menunjukan variabel hutang jangka panjang dan hutang jangka pendek secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas (ROE), sedangkan variabel modal kerja berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas (ROE).


Ketersediaan

AM013.2018AM 013 FIN a 2018 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
AM 013 FIN a 2018 C.1
Penerbit Perpus Polines : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xiv, 61 hal; illus; 29 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this