No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

"T-Maps" aplikasi monitoring tower GI, GITET, SUTT dan SUTET menggunakan google maps berbasis android



Sistem Informasi Geografis (SIG) merupakan suatu sistem informasi berbasis komputer, dirancang untuk bekerja dengan menggunakan data yang memiliki informasi spasial (bereferensi keruangan). Dalam merealisasikan SIG, Google Maps merupakan salah satu pilihan utama dalam merealisasikan SIG tersebut. Dengan memanfaatkan teknologi SIG, “T-MAPS” Aplikasi Monitoring Tower GI, GITET, SUTT, dan SUTET menggunakan Google Maps berbasis Android mencoba untuk merancang sebuah aplikasi monitoring melalui peta kerawanan. Tujuan dari pembuatan aplikasi ini adalah untuk memudahkan para pekerja lapangan dalam hal ini disebut mandor atau inspektur dalam melaporkan keadaan tower yang diperiksanya melalui peta sehingga laporan dapat terdata dengan rapi. Aplikasi ini dikembangkan menggunakan Android Studio dan Bootstrap Framework CSS, bahasa pemrograman java dan PHP, MySQL sebagai basis data, dan Google Maps. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metodologi waterfall, dimana dalam metodologi ini setiap langkah penelitian dilakukan secara berurutan, mulai dari tahapan Analysis, Design, Implementation, Testing, dan Maintenance. Hasil dari pengujian aplikasi ini menunjukkan tingkat kepuasan pengguna untuk responden pegawai PDKB GI PT PLN (Persero) adalah 89% dan tingkat kepuasan pengguna untuk pegawai PDKB Jaringan dan TI APP adalah 88,5%.


Ketersediaan

IK021.16IK 021 OCT t 2016 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
IK 021 OCT t 2016 C.1
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xiii, 114 hlm. : illus. ; 29,5 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
Ada CD
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this