No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Analisis kinerja keuangan bank ditinjau dari aspek risiko likuiditas, rentabilitas dan permodalan pada PT. Bank Permata Tbk. periode 2013-2015



Penelitian ini bertujuan untuk menilai dan menganalisis kinerja keuangan PT. Bank Permata Tbk selama periode 2013-2015. Penelitian ini menggunakan data sekunder dari PT. Bank Permata Tbk selama periode 2013-2015. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan aspek risiko likuiditas, rentabilitas dan permodalan berdasarkan pada SE BI No. 13/24/DPNP tanggal 25 Oktober 2011 tentang Penilaian Tingkat Kesehatan Bank Umum. Analisis penelitian ini menunjukan bahwa risiko likuiditas periode 2013-2015 berada pada peringkat 1, ini berarti bank memiliki kinerja yang bagus untuk menutupi kewajiban jatuh waktu dan risiko likuiditas sangat rendah dalam periode tertentu. Rasio Rentabilitas menggunakan 2 rasio yaitu ROA dan NIM. Rasio ROA pada tahun 2013 dan 2014 berada pada peringkat 3, ini berarti rentabilitas memadai dan kinerja dalam menghasilkan laba cukup memadai. Pada tahun 2015 rasio ROA turun menjadi peringkat 4, ini berarti rentabilitas kurang memadai dan kinerja bank dalam menghasilkan laba tidak memadai atau bank mengalami kerugian. Rasio NIM pada tahun 2013-2015 berada pada peringkat 1, ini berarti rentabilitas sangat memadai dan kinerja bank dalam menghasilkan laba sangat memadai. Rasio CAR pada tahun 2013-2015 berada pada peringkat 1, dengan bank memiliki tingkat permodalan yang sangat memadai, akan membuat kinerja menjadi lebih baik dan meningkat.


Ketersediaan

KP037.16KP 037 OCT a 2016 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KP 037 OCT a 2016 C.1
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xv, 78 hlm. ; 29,5 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
Ada CD
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this