No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Papan nilai untuk pertandingan gateball



Permainan memiliki banyak jenis yang dapat dimainkan dengan cara sendiri maupun bersama-sama di ruang tertutup atau terbuka secara nyata maupun maya. Gateball adalah jenis permainan yang dimainkan dalam satu kelompok di lapangan khusus terbuka. Permain dimainkan oleh dua tim masing-masing lima orang pemain. Pada permainan gateball membutuhkan papan pencatat nilai, yang dipasang pada lengan masing-masing pemain, dan masing-masing pemain harus menyinkronkan nilai dengan pemain satu kelompok dan pemain kelompok lawan. Hal ini dirasa kurang efektif dan efisien. Sehingga perlu dibuat sebuah papan nilai untuk pertandingan gateball yang berukuran besar dan dapat dilihat oleh semua pemain dan penonton tanpa memerlukan sinkronisasi antar pemain. Pembuatan papan nilai untuk pertandingan gateball ini menggunakan metode air terjun (waterfall) yang meliputi definisi kebutuhan, desain sistem, pembuatan perangkat keras dan lunak, pengujian alat, penerapan program dan pemeliharaan. Pada akhir tugas akhir ini telah berhasil dibuat sebuah papan nilai untuk pertandingan gateball dengan tampilan tujuh ruas berukuran 4 inci sehingga terlihat oleh semua orang, pengendalian tampilan digunakan pengendali jarak jauh berbasis Xbee PRO S2B dengan jangkauan 80 meter dan dilengkapi dengan alarm yang berbunyi selama 10 detik sebelum pertandingan selesai. Mikrokontroler yang digunakan adalah arduino Mega 2560 untuk pengendali modul papan tampilan tujuh ruas dan ATtiny13 untuk pengendali jarak jauh


Ketersediaan

EK007.16EK 007 GIL p 2016 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
EK 007 GIL p 2016
Penerbit Politeknik Negreri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xiv, 155 hlm. : illus. ; 29,5 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
Ada CD
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this