No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Analisis Pengaruh Bauran Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Rumah Permata Prima Di PT PP Properti Proyek Permata Puri Semarang



Bauran promosi merupakan senjata utama dalam menjual rumah akan tetapi belum pernah diadakan penelitian tentang bauran promosi tersebut. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh bauran promosi terhadap keputusan pembelian dan bauran promosi manakah yang dominan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Data dikumpulkan melalui metode kuesioner terhadap 87 responden dengan menggunakan metode total sampling atau sensus. Analisis meliputi: uji validitas dan realibilitas, analisis regresi linier berganda, pengujian hipotesis melalui uji t dan uji F, serta analisis koefisien determinasi adjusted R2 . Dari analisis tersebut diperoleh persamaan regresi: Y= 4,996 + 0,192X1 + 0,380X2 + 0,123X3 + e Pengujian hipotesis menggunakan uji t menunjukkan bahwa ketiga variabel independen yaitu variabel perikalanan, promosi penjualan dan penjualan perorangan terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel dependen keputusan pembelian. Kemudian melalui uji F dapat diketahui bahwa ketiga variabel independen memang layak untuk menguji variabel dependen keputusan pembelian. Hasil Adjusted R Square sebesar 0,526 atau 52,6 persen keputusan pembelian dipengaruhi oleh tiga variabel independen yang diteliti, sedangkan sisanya sebesar 47,4 persen dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.


Ketersediaan

MP010.15MP 010 IHD 2015 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
MP 010 IDH 2015 C.1
Penerbit Jurusan Administrasi Bisnis POLINES : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xvi, 68 hal : ilustrasi ; 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this