No image available for this title

SKRIPSI

Analisis pengaruh rasio profitablilitas, likuiditas, leverage dan pertumbuhan penjualan terhadap financial distress (studi pada perusahaan subsektor hotel, restoran da pariwisata yang terdaftar di bursa efek Indonesia periode 2016-2020)



Financial Distress adalah suatu kondisi dimana perusahaan sedang mengalami kesulitan keuangan yang ditandai dengan tahap penurunan kondisi keuangan sebelum terjadinya kebangkrutan. Dengan mengetahui kondisi financial distress sejak dini, diharapkan perusahaan dapat melakukan tindakan-tindakan untuk mengantisipasi yang mengarah kepada kebangkrutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio profitabilitas, likuiditass, leverage, dan pertumbuhan penjualan terhadap financial distress. Profitabilitas diproksikan dengan return on assets, likuiditas diprosikan dengan currnet ratio, dan leverage diproksikan dengan debt to assets ratio. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan subsektor hotel, restaoran dan pariwisata yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020. Sampel penelitian terdiri dari 13 perusahaan yang dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Metode analisis data penelitian ini menggunakan regresi linier berganda dengan tingkat signifikasi 5 persen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rasio profitabilitas, likuiditas, leverage dan pertumbuhan penjualan berpengaruh signifikan secara parsial maupun simultan terhadap financial distress. Besarnya pengaruh rasio profitabilitas, likuiditas, leverage dan pertumbuhan penjualan terhadap financial distress sebesar 96,9 persen sedangkan sisanya sebesar 3,1 persen dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian.


Ketersediaan

AM002.2021AM 002 NOV a 2021PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
AM 002 NOV a 2021
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xv, 98 hlm.; ill.: 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this