No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Analisis pengaruh komunikasi internal perusahaan dan lingkungan kerja fisik terhadap semangat kerja karyawan pada Patra Semarang Hotel & Convention



Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komunikasi internal perusahaan dan lingkungan kerja fisik terhadap semangat kerja karyawan baik secara parsial maupun secara simultan. Selain itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor mana yang lebih dominan antara komunikasi internal perusahaan dan lingkungan kerja fisik yang dapat mempengaruhi semangat kerja karyawan. Penelitian ini dilakukan pada karyawan Patra Semarang Hotel & Convention sebanyak 55 karyawan. Teknik sampling menggunakan metode sensus, dengan metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, studi pustaka dan data kuesioner. Alat analisis menggunakan regresi linier berganda. Komunikasi internal perusahaan dan lingkungan kerja fisik memberikan pengaruh positif terhadap semangat kerja karyawan dengan persamaan regresi Y = 1,644 + 0,679X1 + 0,272X2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi internal perusahaan terhadap semangat kerja karyawan (t hitung = 6,541 > t tabel = 2,006) dan lingkungan kerja fisik secara parsial memiliki pengaruh secara signifikan terhadap semangat kerja karyawan (t hitung = 4,632 > t tabel = 2,006). Hasil dari Adjusted R Square juga menunjukkan bahwa komunikasi internal perusahaan dan lingkungan kerja fisik memberikan kontribusi terhadap semangat kerja karyawan 66,8% sedangkan 33,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini. Disarankan bahwa pihak manajemen Patra Semarang Hotel & Convention lebih memperhatikan proses komunikasi dalam internal perusahaan, karena memiliki pengaruh yang paling dominan terhadap semangat kerja karyawan


Ketersediaan

AB031.2020AB 031 MIF a 2020PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
AB 031 MIF a 2020
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xvii, 125 hlm. : illus. ; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
Ada CD
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this