No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Pembuatan Prototype Antena Mikrostrip Patch Persegi Array 8 Elemen Pada f Frekuensi Kerja 2,4 Ghz Dilengkapi Pengukur Vswr (Voltage Standing Wave Ratio) Untuk Simulasi Praktikum Antena



Muhammad Charis Thohari, Vanny Ortaberly Windiarto, ”Pembuatan Prototype Antena Mikrostrip Patch Persegi Array 8 Elemen Pada Frekuensi Kerja 2,4 GHz Dilengkapi Pengukur VSWR (Voltage Standing Wave Rasio) Untuk Simulasi Praktikum Antena”, Tugas Akhir DIII Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Semarang, di bawah bimbingan Budi Basuki Subagio, S.T., M.Eng., dan Slamet Widodo, Ir, M.Eng, September 2018.
Antena mikrostrip merupakan antena dengan dimensi kecil yang tersusun dari patch diatas sebuah Substrate yang dapat merambatkan gelombang elektromagnetik dan pada sisi lain digunakan sebagai ground plane. Untuk meningkatkan gain dan membentuk directivity maka antena disusun array. Pada Tugas Akhir ini dirancang prototype antena mikrostrip array 8 elemen dengan bentuk patch persegi yang bekerja pada frekuensi kerja Wireless Local Area Network (WLAN) 2,4 GHz (2400 MHz – 2483.5 MHz). Teknologi WLAN merekomendasikan Standar industri 802.11 untuk kebutuhan Digital Personal Communication System dan mengusulkan pita frekuensi 2400 MHz yang memiliki variasi dan perbedaan dari standar-standar 802.11a, 802.11b dan 802.11g pada pita frekuensi dan pada data transmission rate. Antena mikrostrip tersebut menggunakan bahan Substrate FR-4 glass epoxy dan dirancang menggunakan software Ansoft HFSS 13.0. Pengujian antena menggunakan VB1032 Bridge, USB RF Generator, USB Spectrum analyzer. Hasil pengujian menunjukkan antena memiliki pola radiasi directional, gain 12.65 dB, VSWR 1.22, Bandwidth 29 MHz, Return loss -17 dB.


Ketersediaan

TK017.2018TK 017 MUH p 2018 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
TK 017 MUH p 2018 C.1
Penerbit Polines : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xviii, 108 hal.; ilus.; 29 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this