No image available for this title

Tugas Akhir Mahasiswa

Perhitungan Harga Pokok Produksi Dengan Metode Harga Pokok Pesanan pada CV Rizki Mulstii Dimensi



Tugas Akhir ini bertujuan untuk menghitung harga pokok produksi padaCV. Rizka Multi Dimensi Kab. Semarang dengan metode harga pokok pesanan dan membandingkan perhitungan harga pokok produksi yang dilakukan oleh perusahaan. Metode harga pokok pesanan dapat menelusuri biaya yang diserap pada tiap produk, sehingga perhitungan harga pokok produksi pada CV. Rizka Multi Dimensi Kab. Semarang akan lebih tepat. Jenis data yang digunakan dalam tugas akhir ini adalah data kuantitatif dan data kualitatif, sedangkan data menurut sumbernya adalah data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, studi dokumenter dan studi pustaka. Metode analisis data yang digunakan adalah komparasi dan untuk metode penulisan yang digunakan adalah deskripsi dan eksposisi. Hasil perhitungan menggunakan metode harga pokok pesanan untuk produk Kardus Briket Shisha sebesar Rp1.092,00 dan untuk produk Kardus Sabun Susu Rp439,36. Terdapat selisih antara perhitungan perusahaan dengan metode harga pokok pesanan untuk produk Kardus Briket Shisha Rp136,72 dan untuk produk Kardus Sabun Susu Rp83,00 menunjukkan bahwa hasil perhitungan harga pokok produksi perusahaan lebih tinggi dibandingkan menurut metode harga pokok pesanan. Selisih terjadi karena perusahaan hanya menghitung biaya bahan baku dan biaya tenaga kerja sedangkan biaya overhead pabrik berdasarkan perkiraan


Ketersediaan

AK140.2018AK 140 ERI p 2018 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
AK 140 ERI p 2018 C.1
Penerbit [s.n] : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xiv, 64 hal; illus, 29 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this