No image available for this title

SKRIPSI

Analisis tingkat kematangan manajemen insiden berdasarkan framework ITIL V3 pada PT. Angkasa Pura I Bandara Ahmad Yani Semarang



Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan prosedur dan mengukur tingkat kematangan manajemen insiden PT Angkasa Pura 1 Bandara Ahmad Yani Semarang, serta mengembangkan manajemen insiden setelah diketahui tingkat kematangannya. Alat pengukuran yang digunakan yaitu Process Maturity Framework (PMF) berdasarkan framework ITIL V3 khususnya pada manajemen insiden domain service operation. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh karyawan yang menggunakan sistem dalam pekerjaannya. Teknik sampling yang digunakan yaitu saturation sampling dengan jumlah sampel berjumlah 39 orang. Hasil dari penelitin ini yaitu manajemen insiden yang diterapkan oleh PT Angkasa Pura 1 Bandara Ahmad Yani Semarang telah memenuhi 8 dari 9 langkah manajemen insiden berdasarkan framework ITIL V3. Kematangan manajemen insiden berada pada level 3 untuk setiap atribut kematangan, yaitu vision and steering (3,157), process (3,192), people (3,020), technology (3,171), dan culture (2,961). Artinya sudah ada tujuan, target, dan prosedur yang diterapkan dengan baik, pencatatan yang rinci, sumber daya yang kompeten, adanya bagian khusus beserta sistem penunjang, dan berorientasi pada kepuasan pengguna.


Ketersediaan

KA001.16KA 001 WID a 2016 C.1PERPUS POLINES (TA)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KA 001 WID a 2016 C.1
Penerbit Politeknik Negeri Semarang : Semarang.,
Deskripsi Fisik
xiii, 94 hlm. : illus. ; 29,5 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
Ada CD
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLCite this